UMI Hammer, Ponsel Quad – Core Murah Desain Premium

UMI Hammer, Ponsel Quad – Core Murah Desain Premium – Satu lagi produsen gadget asal Tiongkok melepas produk terbarunya menjelang pertengahan tahun 2015. Mengusung konsep ponsel Android kelas menengah, Vendor UMI memperkenalkan ponsel bernama UMI Hammer. Tak jauh berbeda dengan ponsel Android sebelumnya, ponsel ini dibekali cukup banyak fitur termasuk fitur 4G LTE, mesin powerfull hingga dual kamera mumpuni. Namun, vendor asal Tiongkok ini mencoba menawarkan sesuatu yang berbeda dalam perangkat ini. Kalau diperhatikan lebih jauh dan mendetail, ponsel Android terbaru ini tampil dengan desain yang lebih kokoh dan bagus. Desainnya tak menampakkan kesan murahan. Produsen ingin menghadirkan perangkat murah dengan desain premium bagi pengguna berkantung tipis.

Seperti yang dibahas diatas, ponsel terbaru UMI ini mengusung desain yang berbeda dibanding ponsel murah pada umumnya. Pengguna akan disuguhkan tampilan elegan dengan bodi yang kokoh berbalut lapisan kaca pada semua sisinya. Lapisan ini membuat ponsel nampak mewah dan terlindungi layaknya ponsel premium. Selain itu, dengan dimensi yang cukup ramping, ponsel ini mudah dioperasikan dan disimpan.

UMI-Hammer

Untuk sisi layar, produsen menghadirkan layar sentuh berukuran 5 inci yang cukup luas. Layar ini nyaman digunakan untuk browsing, menonton video hingga bermain game. Produsen sudah menyematkan teknologi panel IPS hingga resolusi layar HD 1280 x 720 piksel agar pengguna lebih nyaman.

Untuk bagian konektivitas, ponsel Android UMI ini sudah mampu digunakan di jaringan 4G LTE. Produsen juga sudah membenamkan memori penyimpanan 16 GB dan slot micro sd. Dengan baterai berkapasitas 2200 mAh, ponsel ini dapat bertahan digunakan lebih lama.

Untuk memuaskan pengguna fotografis, produsen membenamkan kamera utama 13 MP dengan dual LED. Dibagian depan juga terpasang kamera 3,2 MP untuk selfie.

Pada bagian mesin,  UMI Hammer menghadirkan mesin yang cukup berkualitas untuk sistem operasi Android 4.4 KitKat. Produsen membekali ponsel ini dengan prosesor quad – core berteknologi 64- bit dengan kecepatan 1,5 Ghz. Prosesor buatan mediatek ini semakin optimal bekerja berkat sokongan RAM 2 GB dan GPU mali T760.

Untuk harga UMI Hammer, kabarnya akan ditawarkan dikisaran 1,7 juta.