Himax Bravo Y10, Smartphone Mid-Range Rp 1,6 Juta

Himax Bravo Y10,  Smartphone Mid-Range Rp 1,6 Juta – Himax Bravo Y10 merupakan smartphone kelas menengah terbaru keluaran Himax yang baru saja diluncurkan di Indonesia. Smartphone yang didukung dengan baterai berkapasitas 3200mAh ini dijual dengan harga Rp 1,6 juta. Anda pun sudah bisa memesan smartphone tersebut melalui website resmi Himax.

Himax Bravo Y10 hadir dengan desain yang cukup tipis dan kemungkinan besar akan menjadi pesaing tangguh bagi beberapa smartphone seperti Xiaomi Redmi 2, Infinix Hot Note dan Axioo PicoPhone M4P.

Spesifikasi Himax Bravo Y10

Himax Bravo Y10

Himax Bravo Y10 memiliki layar sentuh yang hadir dengan resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel. Layar berukuran 5 inci tersebut didukung panel IPS (In-Plane Switching) OnCell dan mampu menawarkan kualitas gambar dengan kerapatan mencapai 294 ppi. Tidak diketahui jenis pelindung layar apa yang digunakan untuk melapisi layar Bravo Y10 tersebut.

Smartphone terbaru dari Himax yang menjalankan OS Android 5.1 Lollipop tersebut memiliki kinerja yang cukup menarik. Ini tidak terlepas dari dukungan chipset Spreadtrum SC7731G yang disematkan di bagian dapur pacu. Selain chipset yang mengusung prosesor quad-core ARM Cortex-A7 yang berkecepatan 1,3GHz, hadir pula RAM dengan kapasitas 2GB dan pengolah grafis Mali-400MP.

Himax Bravo Y10 ini memiliki kamera utama yang beresolusi 8 megapiksel autofokus, cukup standar untuk ponsel kelas memengah. Di samping itu, hadir pula LED flash dan fitur pendukung lain untuk memudahkan pengguna yang ingin memotret. Sementara itu dibagian depan sendiri hadir kamera 5 megapiksel yang cukup mampu mengakomodasi kebutuhan pengguna seperti video call dan selfie.

Smartphone Himax Bravo Y10 yang ditenagai baterai berkapasitas 3200mAh jenis lithium ion tersebut memiliki ROM berkapasitas 16GB yang bisa Anda gunakan untuk menyimpan file. Butuh penyimpanan lebih? Anda bisa menggunakan slot microSD yang tersedia untuk ekspansi memori hingga 32GB. Sementara untuk konektivitas, tersedia beberapa fitur pendukung seperti port microUSB, 3G HSPA, GPS, dual SIM dan Bluetooth.

Untuk ukuran smartphone kelas menengah, Himax Bravo Y10 terbilang cukup standar. Meski demikian, smartphone keluaran Himax ini juga memiliki spesifikasi yang cukup menarik di beberapa sektor.