Huawei Honor 6 Extreme Edition, Hadir Dengan Chipset Kirin 928 – Persaingan didunia smartphone sekarang ini memang tidak bisa dipungkiri sangat begitu ketat, oleh karena itu para perusahaan smartphone harus lebih bekerja keras dalam menciptakan inofasi-inofasi terbarunya guna memikat para konsumen. Seperti produsen hape yang satu ini yaitu Huawei yang baru saja mengeluarkan produk smartphone premium anyarnya yang menyandang label Huawei Honor 6 Extreme Edition. Digadang-gadang perangkat tersebut sudah dibekali oleh spesifikasi yang tinggi. Dan siap menjadi pesaing berat bagi Smartphone premium vendor lain seperti Samsung Galaxy S5 dan juga iPhone 6. Lantas, seperti apa spesifikasi yang dibawa oleh Huawei Honor 6 Extreme Edition tersebut, simak ulasannya berikut ini.
Yang pertama mari kita tengok sektor layarnya, dimana Huawei Honor 6 Extreme Edition muncul dengan menggunakai layar touch screen yang berukuran 5 inci, serta dibalut oleh teknologi layar IPS yang memiliki tingkat resolusi layar sebesar 1.920 x 1.080 piksel. Tak hanya itu saja, kepadatan layar yang diciptakanya pun hingga 441 piksel per inci (ppi).
Berikutnya yaitu mengenai mesin penggeraknya, Huawei mempersenjatai smartphone premium anyarnya ini dengan menyematkan sebuah prosesor octa core yang memiliki kecepatan 2 GHz serta menggandeng chipset Huawei Kirin 928. Dalam mengoptimalkan kinerja maka CPU tersebut dikolaborasikan dengan memori RAM yang berkapasitas 3 GB serta pengolah grafis handal milik Mali T628MP4.
Untuk masalah memori atau penyimpanan datanya, Smartphone yang satu ini dibekali dengan memori internal yang memiliki kapasitas 32 GB yang masih bisa diperluas lagi dengan memori eksternal hingga kapasitas 128 GB berkat hadirnya fitur slot micro SD. Yang pastinya anda tidak usah khawatir kehabisan ruang dalam menyimpan file-file penting yang berukuran besar.
Huawei Honor 6 Extreme Edition juga mempunyai dual kamera, yakni kamera utama dibagian belakang memiliki resolusi 13 megapixel yang sudah dilengkapi dengan fitur autofokus dan juga flash LED, sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 5 megapixel yang dapat digunakan untuk bernarsis-narsisan dengan berfoto selfie dan juga untuk kebutuhan video call.
Dalam memunjang akses internet yang lebih cepat, Gadget yang satu ini sudah menggunakan jaringan 4G LTE. Tak hanya itu saja Huawei Honor 6 Extreme Edition sudah dilengkapi dengan berbagai fitur menarik layaknya smartphone jaman sekarang misalnya seperti fitur perangkat bluetooth, wifi, GPS, sampao dengan NFC.
Beranjak ke sektor software atau sistem operasinya, perangkat premium Huawei tersebut sudah berjalan menggunakan OS Android 4.4 KitKat. Sedangkan untuk masalah listriknya, terbenam sebuah baterai yang berdaya 3.100 mAh.
Harga Huawei Honor 6 Extreme Edition
Berdasarkan berita yang kami dapat, bahwa Huawei membanderol smartphone premium barunya ini dengan harga 2.999 CNY atau kisaran 5,9 juta rupiah. Smartphone Huawei Honor 6 Extreme Edition ini sudah dipasarkan diwilayah Beijing Tiongkok. Tak hanya itu saja info yang kami dapat juga bahwa gadget tersebut akan dipasarkan dengan jumlah yang terbatas yakni 9.999 unit saja.