Lenovo Livo, Smartphone Harga 3,8 Juta Mirip iPhone 6

Lenovo Livo, Smartphone Harga 3,8 Juta Mirip iPhone 6 – Lenovo Livo atau S90 Sisley beberapa waktu lalu telah diluncurkan secara resmi di Indonesia. Smartphone yang diluncurkan bersama dengan seri S580 ini akan membidik pasar kelas menengah ke atas.

Lenovo Livo sendiri dijual dengan harga Rp 3,8 juta. Harga tersebut terbilang cukup tinggi untuk ukuran kelas menengah.

Spesifikasi Lenovo Livo

Lenovo Livo

Lenovo Livo hadir dengan desain yang sangat mirip dengan iPhone 6. Meski demikian, Lenovo tidak takut akan kena tuntutan dari pihak Apple. Collin Gilles yang menjabat sebagai Senior Vice President dan Worldwide Sales of Lenovo Mobile Business Group bahkan mengatakan bahwa sejauh ini, produk tersebut sudah dirilis dibeberapa negara. Sampai saat ini masih belum ada tuntutan yang diajukan oleh pihak Apple.

Lenovo Livo sendiri mengusung layar sentuh Super AMOLED berukuran 5 inci dan beresolusi HD 1280 x 720 piksel dengan kerapatan piksel yang mencapai 294 ppi. Selain itu, Lenovo juga menyematkan sistem operasi Android 4.4 KitKat sebagai OS dari Lenovo Livo. Sistem operasi tersebut sudah dibalut dengan Lenovo Vibe UI.

Untuk kelas menengah, performa yang dimiliki Lenovo Livo terbilang standar. Dapur pacunya ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 410 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A53 64-bit yagn berkecepatan 1,2GHz. Prosesor yang diusung Lenovo Livo tersebut disandingkan dengan RAM berkapasitas 2 GB dan pengolah grafis Adreno 306.

Lenovo Livo memiliki ruang penyimpanan yang berkapasitas 32GB. Smartphone ini juga hadir dengan dukungan slot microSD sehingga Anda bisa memperluas ruang penyimpanan tersebut. Sementara itu untuk konektivitas, smartphone ini sudah dilengkapi dengan banyak fitur seperti jaringan 4G LTE, 3G HSPA dan lain-lain.

Di sektor kamera, Lenovo Livo membawa kamera beresolusi 13 megapiksel yang sudah menggunakan sensor berteknologi PureCel. Disamping itu, kamera tersebut juga sudah dilengkapi dengan fitur autofokus dan LED flash. Lenovo Livo juga memiliki kamera depan beresolusi 8 megapiksel yang sangat cocok untuk dipakai foto selfie. Lenovo sendiri menyematkan baterai berkapasitas 2300mAh untuk mencukupi kebutuhan daya dari Lenovo Livo.