LG Tab-Book Ultra Z160 LTE, Tablet Terbaru Berbasis Windows 8

Persaingan tablet di level high-end tampaknya akan semakin memanas dengan kehadiran LG Tab-Book Ultra Z160 LTE. Kali ini giliran LG yang ambil bagian dengan memperkenalkan tablet super teranyar dari mereka. Sedikit berbeda dengan pabrikan ponsel lainnya berpacu dalam OS Android, LG Tab-Book Ultra Z160 LTE malah dibekali dengan sistem operasi Windows Phone 8. Tak hanya berfungsi sebagai tablet, namun perangkat ini juga dapat diahlifungsikan menjadi notebook dengan adanya fitur slide keyboard yang dibenamkan di dalamnya.

LG Tab-Book Ultra Z160 LTE

Diperkenalkan sebagai “tablet hybrid”, LG Tab-Book Ultra Z160 LTE memiliki desain unik dengan penambahan keyboard slide pada bagian belakang. Pengguna dapat mengaktifkan fitur keyboard dengan hanya menekan tombol sehingga keyboard akan keluar secara otomatis. Body terlihat solid dengan tambahan bezel silver di sepanjang sisinya.

Untuk memaksimalkan performa LG Tab-Book Ultra Z160 LTE, pihak LG tak tanggung-tanggung dengan menanamkan prosesor Intel Core i5 berkecepatan 1,8 GHz. Tak cukup sampai disitu, tablet terbaru ini juga dibekali RAM 4GB DDR3 dan memori internal 120 GB. Komposisi yang memang “wah” untuk ukuran sebuah tablet PC. Pada sisi konektivitas, tablet ini juga didukung kemampuan istimewa dengan disokong jaringan 4G LTE mobile dan WiFi.

LG Tab-Book Ultra Z160 LTE Keyboard Slide

Sengaja dirancang untuk mengedepankan kinerja, LG Tab-Book Ultra Z160 LTE hanya disertai dengan kamera 1,3 MP yang diletakkan pada bagian depan dan dapat digunakan untuk panggilan video maupun video chat.

Kabarnya harga LG Tab-Book Ultra Z160 LTE akan dibanderol sekitar $1400 atau kurang lebih 13,5 juta jika dikonversi ke Rupiah. Menurut pengamatan Majalah Ponsel, tablet ini akan bersaing dengan Asus PadFone Infinity yang juga baru saja diperkenalkan.  Belum ada pemberitahuan resmi kapan LG Tab-Book Ultra Z160 LTE akan tersedia sejauh ini. Kita nantikan saja!