Meizu MX4, Smartphone China Fitur Kamera 20.7 MP

Meizu MX4, Smartphone China Fitur Kamera 20.7 MP – Satu lagi varian ponsel pintar asal negri China yang kabarnya akan hadir dengan performa tangguh. Adalah bernama Meizu MX4, namun smartphone ini belum dipasarkan secara global ke pasaran dan baru akan diluncurkan di negara asalnya saja. Ponsel pintar terbaru besutan Meizu ini masuk kedalam kategori ponsel pintar rkelas menengah ke atas, namun sayang sampai saat ini belum ada konsfirmasi mengenai harga dari perangkat ini.

Meizu MX4 akan hadir mengusung fitur teknologi cukup canggih meski merupakan produk Cina, seperti diantaranya adalah di bagian kamera, dimana smartphone ini akan hadir dengan kamera primer beresolusi mencapai 20.7MP dengan ½.3 sensor size serta sebuah kamera sekunder yang beresolusi 2MP. Jika berbicara mengenai tamnpilan dari ponsel ini, Meizu MX4 sendiri mengusung tema ponsel elegan dan juga modern dengan frame sisi layar yang terlihat sangat tipis.

Meizu MX4

Tampilan antarmuka di Meizu MX4 ini juga terdapat sebuah layar sentuh seluas 5.36 inchi yang sudah menggunakan panel layar IPS LCD beresolusi Full HD. Memiliki pula fitur multi sentuh serta proteksi layar Corning Gorilla Glass 3. Sedangkan untuk urusan performa, dilengkapi dengan dapur pacu yang terhitung tangguh saat ini yaitu sebuah procesor Octa Core dengan dua buah chipset procesor Quad Core berkecepatan 2.2GHz dan 1.7GHz yang menggunakan chipset CPU Mediatek MT6595.

Performanya juga diperkuat oleh memori RAM berkapasitas 2GB, lengkap dengan sebuah chipset GPU PowerVR H6200MP4 di bagian sektor grafis. OS Android terbaru KitKat dengan versi terbaru 4.4adalah sistem operasi yang digunakan. Terdapat tiga varian kapasitas storage yang berbeda mulai dari 16Gb, 32Gb, hingga 64Gb, yang sayangnya tidak dilengkapi oleh port untuk memori eksternal.

Meizu MX4 sendiri juga dilengkapi fitur konektifitas data mulai fitur Micro-SIM card di jaringan 3G HSDPA, 4G LTE, hingga fitur koneksi lainnya seperti koneksi WI-Fi, Bluetooth, dan juga NFC.